Penggunaan alat berat seperti sudah tidak bisa lepas dari kehidupan kita. Terutama pada industri dengan sektor pertambangan dan konstruksi. Tingginya komoditas pertambangan di Indonesia menjadikan tingginya permintaan alat berat dalam rangka meningkatkan produksi. Hal ini juga sejalan dengan sektor konstruksi di mana Indonesia sedang gencarnya meningkatkan infrastruktur negara.
Namun, mungkin banyak yang masih tidak tahu kalau alat berat tidak hanya digunakan pada sektor pertambangan dan konstruksi saja. Sekarang ini banyak alat berat yang didesain untuk membantu pekerjaan manusia pada sektor perkebunan dan pertanian. Salah satu alat berat tersebut adalah traktor.
Traktor adalah jenis kendaraan yang mungkin hanya dikenal sebagai salah satu kendaraan alat berat yang diperuntukan untuk aktivitas pertanian. Padahal, traktor dapat difungsikan untuk segala aktivitas yang membutuhkan traksi tinggi misalnya mengangkut barang, mengangkut alat lain, atau berjalan di permukaan ang tidak rata.
Kali ini kita akan membahas sebenarnya apa saja jenis alat berat traktor berdasarkan fungsi dan penggeraknya.
Jenis Traktor Berdasarkan Fungsi
Berdasarkan fungsinya traktor dibagi menjadi beberapa jenis seperti
1. Utility Tractor
Biasanya jenis traktor ini digunakan pada sawah atau perkebunan dengan skala kecil hingga menengah. Traktor jenis ini dibagi menjadi dua yaitu berukuran besar dengan kekuatan minimum 45 HP dan traktor berukuran compact dengan kekuatan 35 HP.
Traktor jenis ini umumnya digunakan untuk membajak atau menggemburkan tanah dan menabur benih. Selain itu, traktor ini juga bisa disambungkan dengan implemen seperti pemanen, tillers pemotong, dan perontok.
2. Row Crop Tractor
Memiliki tenaga minimal 200 HP, traktor ini digunakan untuk meratakan tanaman, mengendalikan gulma dan membajak tanah. Selain itu, biasanya traktor ini juga bisa dipasang mesin implemen berupa pencacah atau pompa air.
3. Lawn/Garden Tractor
Berukuran kecil dengan tanga 1 hingga 20 HP, traktor taman ini diperuntukan untuk taman rumahan. Traktor ini dilengkapi dengan pemotong rumput, penyemprot cairan pembasmi gulma atau menyapu dedaunan.
4. Orchard Tractor
Traktor ini sangat cocok untuk kamu yang memiliki kebun. Umumnya Orchard Tractor berukuran compact dengan roda-roda yang lebih kecil dan memiliki tanaga mulai dari 8 sampai 40 HP.
Memiliki desain agar mampu berjalan di bidang kecil seperti sela-sela perkebunan sehingga membuat penggunanya bisa langsung memanen dari traktor.
Traktro ini juga biasanya dipasangkan implemen gerobak ta mbahan atau pompa penyiram tanaman.
5. Implement Carrier Tractor
Implement carrier tractor biasanya digunakan pada pekerjaan yang lebih berat seperti penyemprotan, menggiling, mengangkut muatan, rotary sweeping dan lainnya.
6. Industrial Tractor
Berbeda dengan traktor pekebunan, traktor industri biasanya ditambahkan implemen penarik atau pengangkat objek.
Traktor industri biasanya digunakan untuk membawa beban-beban berat seperti potongan pohon, barang-barang ekspor-impor, atau bahan-bahan bangunan.
7. Earth-Moving Tractor
Pada dasarnya alat berat seperti bulldozer, excavator atau backhoe merupakan bagian dari kendaraan traktor yang tergolong sebagai earth-moving tractor.
Tracktor jenis ini sering digunakan pada sektor pertambangan atau konstruksi atau yang berhubungan dengan pengerukan tanah.
Itu tadi adalah beberapa jenis traktor berdasarkan fungsinya. Saat ini, telah banyak produk alat berat yang dibuat oleh produsen alat berat. Tidak hanya traktor namun, jenis lain yang kebutuhannya juga diperuntukan untuk sektor-sektor tertentu seperti pertambangan dan konstruksi. Namun, alat berat bukanlah produk yang dapat dikatakan murah.
Satu unit alat berat saja bisa memiliki nilai yang sangat mahal dan tentunya kamu tidak ingin unit alat berat yang kamu miliki mudah rusak dan akhirnya tidak bisa digunakan lagi. Oleh Karena itu, penting sekali untuk menjaga dan melakukan perawatan terhadap alat berat sehingga dapat berumur panjang.
Jenis perawatan yang dilakukan juga cukup beragam salah satunya adalah segera mengganti spare part atau suku cadang alat berat yang mengalami kerusakan agar tidak menimbulkan kerusakan yang lain.
Namun, tidak cukup mudah juga menemukan spare part alat berat yang berkualitas. Jika ingin mendapatkan spare part yang berkualitas kamu dapat mencarinya disupplier yang memang sudah dipercaya seperti Surya Metalindo Parts. Di sana menjual berbagai spare part alat berat untuk merek-merek alat berat seperti CAT, Hitachi dan lain-lain.
Comments